Jumat, 01 Mei 2015

Diposting oleh atha di 08.43

                                   Gelombang Bisnis Online Di Indonesia


Gelombang bisnis online di pasar indonesia terus berkembang. Dengan jumlah pengguna internet di indonesia mencapai 82 juta atau 30% dari total penduduk indonesia (starupbisnis.com) hal ini di dukung Pertumbuhan dengan data dari Menkominfo  yang menyebutkan bahwa nilai transaksi e-commerce pada tahun 2013 mencapai angka Rp130 triliun.

Dalam laman andafcorp.com yang akan menjadi trend bisnis yg booming di tahun 2015 diantara 2 dari 5 menempatkan bisnis internet di posisi pertama (bisnis online ) dan kedua (Tulisan lepas/web n blogging)_

Data dari lembaga riset ICD memprediksi bahwa pasar e-commerce di Indonesia akan tumbuh 42% dari tahun 2012-2015. Angka ini lebih tinggi jika dibandingkan negara lain seperti Malaysia (14%), Thailand (22%), dan Filipina (28%) Tentulah nilai sebesar ini sangat menggoda bagi sebagian investor, baik dalam maupun luar negeri. Beberapa VC (Venture Capital) besar seperti Rocket Internet, CyberAgent, East Ventures, dan IdeoSource bahkan sudah menanamkan modal ke perusahaan e-commerce yang berbasis di Indonesia. Sebut saja beberapa diantaranya adalah raksasa Lazada dan Zalora, Berrybenka, Tokopedia, Bilna, SaqinaVIP Plaza, Ralali dan masih banyak lagi. Mereka adalah sebagian contoh dari perusahaan e-commerce yang sukses dan berhasil dalam memanfaatkan peluang pasar e-commerce di Indonesia yang sedang naik daun.

Berbagai faktor pendukung diantaranya perkembangan smartphone di indonesia yang terus meningkat seperti yang dikemukakan Djatmiko Wardoyo selaku Direktur Marketing and Communications Erajaya hari Kamis (18/9), bahwa hingga akhir tahun 2014 diperkirakan kenaikan penjualan smartphone tumbuh sekitar 10-15 persen (techinasia.com).

Pada tahun 2013, angka penjualan handphone mencapai 55 juta unit dengan rincian, 72 persen untuk feature phone dan 28 persen untuk smartphone. Sedangkan di tahun ini ia dengan gamblang memproyeksikan angkanya akan bergeser ke 65 persen untuk feature phone dan 35 persen untuk smartphone. Djatmiko menjelaskan alasan pertumbuhan ini:
Tingkat ekonomi masyarakat juga semakin baik, sehingga bila mereka awalnya hanya menggunakan feature phone, di pembelian berikutnya mereka akan memilih smartphone yang lebih mahal.

Ditambah dengan perkembangan provider_ provider pada internet dengan paket-paket internet yang di buat secara tidak langsung mendorong Gelombang bisnis online semakin meningkat. Dibuktikan berdasarkan data Telkomsel, pengguna Internet dari kalangan pengguna data operator itu saja sudah mencapai 50 juta pelanggan, belum jumlah pengguna operator lainnya.
Dari laporan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) dan pernyataan dari beberapa praktisi internet di atas, bukan tidak mungkin jika pengguna internet di Indonesia sekarang sudah mencapai atau melebihi angka 120 juta orang( merdeka.com).

Memang bisnis online adalah bisnis yang menjanjikan buat pelaku bisnis yang ingin mencoba di bisnis ini, selain proses yang mudah keuntungan yang didapat juga cukup baik terbukti dengan semakin banyak toko online mulai dari skala kecil sampai skala besar. Intinya adalah bisnis online kepercayaan yang harus di junjung tinggi dalam pembuatan bisnis online tersebut dan harus mempunyai undang-undang yang lebih spesifik untuk mencegah proses penipuan yang juga terjadi dalam bisnis ini.

"Mesut Atha Khan"

0 komentar:

Posting Komentar

 

GElomBang air Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos